Glue Gun atau yang lebih sering disebut dengan lem tembak adalah alat perekat  yang sangat efektif untuk merekatkan berbagai jenis material dan barang.

 

Alat ini berfungsi untuk mencairkan dan mengaplikasikan lem panas, menjadikannya solusi ideal yang banyak digunakan dalam proyek Do-It-Yourself (DIY), kerajinan tangan, perbaikan rumah, dan berbagai bidang lain yang membutuhkan perekatan yang kuat dan cepat.

 

Dalam artikel ini, kami akan membahas mengenai bagaimana cara penggunaan glue gun yang benar dan cara efektif untuk  membersihkan sisa lem dari benda yang telah direkatkan.

 

Jadi, mari kita simak penjelasannya sampai selesai!

 

Bagian-Bagian Pada Glue Gun dan Fungsinya

Dynabolt atau Anchor Bolt1

Sebelum mengetahui cara penggunaan dari glue gun, pastikan Anda sudah tahu bagian apa saja yang ada pada glue gun. Selain kemudahan penggunaanya, ada banyak bagian pada glue gun yang membuatnya lebih efisien, aman, dan sesuai dengan kebutuhan beragam proyek.

 

Berikut bagian-bagian pada glue gun dan fungsinya yang harus Anda ketahui :

 

1. Tombol Power On/Off

Berfungsi untuk menyalakan dan mematikan alat ketika akan digunakan.

 

2. Trigger (Pelatuk) atau Tuas

Berfungsi untuk mengeluarkan lelehan dari glue stick yang telah dipanaskan dan mengontrol aliran lem.

 

3. Saluran Lem (Glue Stick Channel)

Bagian saluran lubang yang berfungsi untuk memasukkan dan menyimpan glue stick (batang lem). Glue stick dimasukkan ke dalam saluran lem melalui bagian belakang glue gun dan ketika dipanaskan, lem akan mencair dan mengalir melalui nozzle.

 

4. Nozzle

Nozzle atau ujung glue gun adalah bagian yang berfungsi untuk mengeluarkan cairan lem yang akan diterapkan ke permukaan benda yang ingin direkatkan. Nozzle biasanya terbuat dari logam tahan panas yang memiliki berbagai bentuk seperti datar, bulat, dan runcing tergantung pada model glue gun. Untuk membersihkannya pastikan alat glue gun sudah tidak terhubung pada sumber listrik.

 

Cara Penggunaan Glue Gun

Setelah mengetahui berbagai bagian dan fungsi dari glue gun, selanjutnya Anda akan kami beritahu cara menggunakan alat ini dengan benar.

 

Berikut adalah langkah-langkah yang dapat diikuti untuk menggunakan glue gun:

 

Langkah 1: Persiapan Alat dan Material

Glue Gun

Pastikan alat glue gun sudah tersambung sumber listrik. Lalu siapkan glue stick atau lem batang yang akan dimasukkan ke dalam lubang glue gun. Pilih glue stick atau lem batang sesuai dengan bahan dari benda yang akan Anda rekatkan.

 

Langkah 2: Memasukkan Glue Stick 

Glue Gun

Masukkan glue stick ke dalam lubang glue gun. Biasanya agar lem bisa dikeluarkan dengan baik, gunakan dua glue stick. Satu batang glue sticknya digunakan untuk mendorong agar lelehan lem yang sudah dipanaskan bisa keluar.

 

Langkah 3: Menunggu Lem Mencair

Tunggu beberapa menit ( 3 - 5 menit) sampai glue stick yang sudah dimasukkan panas dan mencair.

 

Langkah 4: Mengeluarkan Lem

Glue Gun

Setelah itu tekan tuas untuk mengeluarkan lemnya. Jangan menekan tuas terlalu keras karena tekanan yang berlebihan dapat menyebabkan lem keluar lebih banyak dari yang dibutuhkan.

 

Langkah 5: Mengaplikasikan Lem

Glue Gun

Lem berhasil dikeluarkan dan sudah siap dioleskan ke benda yang akan direkatkan. Pastikan penerapan lem merata dan sesuai dengan kebutuhan Anda. Selalu berhati-hati saat menggunakan glue gun dan pastikan untuk mematikannya dan melepaskannya dari sumber listrik setelah selesai digunakan. Selamat mencoba!

 

Cara Melepaskan Dan Membersihkan Benda Dari Bekas Lem

Jika ingin melepaskan benda yang telah direkatkan dengan glue gun tanpa merusak benda dan permukaanya, kami sarankan Anda untuk menggunakan cairan isopropyl.

 

Cairan isopropyl bisa melepaskan benda yang sudah dilem dengan sangat mudah, dan sisa bekas lemnya bisa dibersihkan dengan mudah. Caranya adalah sebagai berikut : 

 

Langkah 1: Cek Kondisi Lem

Sebelum memulai, pastikan lem yang menempel pada benda sudah benar-benar kering dan tidak basah lagi.

 

Langkah 2: Pegang Benda dengan Hati-hati

Genggam atau pegang benda yang telah dilem dengan hat-hati. Pastikan untuk tidak merusak benda tersebut.

 

Langkah 3: Semprotkan Cairan Isopropyl

Glue Gun

Semprotkan cairan isopropyl dicelah-celah atau pinggiran benda sampai benda terlepas dengan sendirinya atau sampai benda bisa dilepas dengan sangat mudah.

 

Langkah 4: Lepaskan Benda dan Bersihkan Sisa Lem

Glue Gun

Setelah benda berhasil terlepas, tarik sisa lem yang masih tertempel pada benda. Dikarenakan Anda menggunakan isopropyl alcohol, maka lem bisa ditarik dengan mudah.

 

Ingatlah, baik benda maupun permukaan benda lainnya yang direkatkan dengan glue gun seharusnya tidak rusak dan tidak ada noda bekas lem.

 

Seperti yang diketahui, cairan isopropyl adalah cairan pembersih presisi yang biasa digunakan dalam aplikasi industri, listrik, elektronik dan penerbangan.

 

Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Anda dapat menggunakan glue gun dan melepaskan benda dari bekas lemnya dengan aman.

 

Ingatlah untuk selalu berhati-hati dan menggunakan alat pelindung seperti sarung tangan saat melakukan pekerjaan dengan glue gun untuk menghindari resiko cedera.

 

Untuk lebih jelasnya, Anda bisa melihat cara penggunaan glue gun dan cara melepaskan lem secara visual.

 

Tonton Selengkapnya di Video YouTube Kami

 

 

Rekomendasi Produk terkait dari monotaro.id

 

No SKU Nama Produk Link Produk
S005166301 Dextone Hotmelt Glue Gun 60W 1pc Cek Produknya Di Sini
S005166310 Dextone Hotmelt Glue Stick Clear 7ml 1pc Cek Produknya Di Sini
S003316832 CRC Isopropyl Alcohol Cleaner 3201 12oz 1pc Cek Produknya Di Sini